Lowongan Kerja PT Multi Terminal Indonesia

Lowongan Kerja PT Multi Terminal Indonesia

Tanggal Dipublish: 27 Oktober 2024
PT Multi Terminal Indonesia (MTI) yang juga dikenal sebagai IPC Logistic adalah anak perusahaan PT Pelabuhan Indonesia II (IPC). MTI didirikan pada tanggal 15 Februari 2002 dengan komposisi kepemilikan saham adalah 99% milik IPC. IPC merupakan badan usaha milik negara (BUMN) memiliki 12 kantor cabang pelabuhan yang tersebar di 10 propinsi dan 17 anak perusahaan termasuk MTI.

Sejak berdirinya perusahaan, MTI memiliki 3 unit bisnis yaitu Terminal Multipurpose, Terminal Petikemas, dan Logistik. Pada tahun 2015, IPC melakukan restrukturisasi bisnis di lingkungan anak perusahaan dan MTI difokuskan untuk bisnis logistik. Sejalan dengan perubahan arah bisnis perusahaan tersebut, MTI telah melakukan perubahan logo serta visi, misi, dan value perusahaan.

Saat ini MTI mengoperasikan beberapa kantor cabang yang tersebar di pulau Jawa, Sumatera dan Bali yaitu di Jakarta, Semarang, Surabaya, Palwmbang dan Bali. Sedangkan layanan yang disediakan antara lain jasa Freight Forwading (Domestik & Internasional), Customs Clearance, Lapangan Penumpukan, Cargo Transportation, Pergudangan & Distribusi, Bongkar Muat Via Kereta Api di Stasiun Pasoso, dan Tempat Pemeriksaan Fisik Terpadu (TPFT) CDC Banda. Selain itu MTI mengoperasikan Halal Logistic & Cold Storage.

Saat ini PT Multi Terminal Indonesia kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Oktober 2019. Di era digital ini, Anda bisa memanfaatkan situs openkerja.id untuk mendapatkan informasi terbaru seputar lowongan kerja. Salah satunya lowongan kerja PT Multi Terminal Indonesia yang saat ini sedang mencari atau menginginkan kandidat terbaik dengan kualifikasi yang sesuai dan cocok untuk posisi penempatan. Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang saat ini tersedia bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir Anda bersama PT Multi Terminal Indonesia dengan kualifikasi sebagai berikut.


Lowongan Kerja PT Multi Terminal Indonesia (IPC Logistic) Terbaru 2019


Pengemudi Truck Trailer dan Wingbox IPC Logistic

Persyaratan Umum:
  • Sehat Jasmani dan Rohani 
  • Bertanggung jawab, jujur dan memiliki etika sopan-santun
  • Tidak bertato, bertindik dan berambut panjang
  • Cerdas, sabar dan penuh kehati-hatian di jalan
  • Berdomisili di wilayah DKI atau di sekitar wilayah Tanjung Priok
  • Memahami safety driving / aturan lalu lintas
  • Mengetahui teknik bongkar-muat petikemas/barang di kendaraan dan di lapangan
  • Mengerti penggunaan transmisi kendaraan manual dan otomatis serta fungsi-fungsi umum kendaraan
  • Bersedia bekerja dengan status kemitraan

Persyaratan Khusus:
  • Memiliki SIM B2 Umum (aktif) 
  • SKCK asli dan aktif
  • e-KTP dan Kartu Keluarga
  • Usia antara 23 s.d. 40 tahun dengan berat badan ideal Minimal 50 kg
  • Berpengalaman di bidangnya (melampirkan Plakaring) 
  • Pendidikan minimal SMP

Pendaftaran:
Nah, bagi kamu yang memenuhi syarat dan tertarik untuk bekerja di PT Multi Terminal Indonesia, tentunya kamu harus memenuhi persyaratan dan menyiapkan berkas lamaran kerja yang di susun secara rapi. Untuk pendaftaran Lowongan Kerja IPC Logistic dapat dilakukan dengan melamar pada posisi yang diminati.

Yuk gabung bersama 771 ribu lebih Followers instagram @openkerja untuk update lowongan terbaru setiap harinya.
Seluruh proses tahapan seleksi tidak dipungut biaya apapun.
Pendaftaran dapat dilakukan dengan mengirimkan lamaran via email ke:

cs@multiterminal.co.id

atau dikirimkan melalui Pos/ekspedisi ke:

Corporate Secretary PT Multi Terminal Indonesia
Jl.Pulau Payung No.1 Tanjung Priok-Jakarta Utara

Closing Date: 31 Oktober 2019Link: http://bit.ly/ok-1468

Berbagi itu peduli:

Perhatian: Kami tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen disitus ini apabila ada pihak yang mengatasnamakan kami atau perusahaan meminta biaya seperti transportasi atau akomodasi atau yang lainnya bisa dipastikan itu PALSU.